Perjalanan pendidikan di Indonesia dibangun oleh Ki Hajar Dewantara melalui penanaman bahwa pendidikan tidak boleh hanya menekankan perkembangan kognitif namun membutuhkan penanaman nilai luhur dan kebudayaan. Konsep pendidikan yang sesuai dengan kodrat alam tidak lepas dari kebudayaan maka hal ini sinkron dengan konsep pendidikan berkebudayaan. Pendidikan berkebudayaan merupakan salah satu keberagaman sebagai identitas manusia indonesia.
Keberagaman yang berupa pendidikan dengan nilai luhur dan kebudayaan beragam dari berbagai wilayah berkesesuaian dengan kodrat alam dan kodrat zaman disatukan dan dibentuk melalui pondasi atau landasan berupa bahasa, nilai dari Pancasila hingga semboyan Bhineka Tunggal Ika. Identitas manusia Indonesia yang berkesinambungan dalam proses belajar dapat dilestarikan melalui adanya penanaman nilai luhur dan kebudayaan di sekolah.
unsplash.com/AssoMyron |
Salah satu yang diterapkan di daerah asal kota Binjai adalah mengenai adanya kegiatan berbau kebudayaan seperti mengadakan perlombaan atau penampilan tarian khas sumatera utara seperti tarian batak. Hal ini membuktikan adanya pendidikan dengan pengaplikasian sosiokultural berbau ajaran budaya khas daerah Sumatera Utara sehingga peserta didik dapat lebih mengenal kebudayaan asal daerahnya untuk memunculkan kecintaan dari adanya nilai luhur dalam tarian seperti nilai kekompakan atau kebersamaan. Hal ini juga berkaitan dengan penanaman karakteristik bagi peserta didik di kurikulum merdeka sesuai dengan Profil Pelajar Pancasila yaitu bergotong royong. Jika ditinjau dari sisi perkembangan psikologis peserta didik, didapatkan nilai saling bekerja sama untuk mencapai tujuan dari kegiatan gotong royong tersebut sehingga tumbuh kecerdasan emosional peserta didik yaitu rasa empati, demokrasi, maupun toleransi antar peserta didik. Tumbuhnya kecerdasan emosional peserta didik ini merupakan salah satu contoh perkembangan psikologis peserta didik itu sendiri.
0 komentar:
Posting Komentar